menuj Tanggapan K.H Idrus Ramli Tentang Nama Ruh - Pena Teungku //
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tanggapan K.H Idrus Ramli Tentang Nama Ruh


Pembaca yang dirahmati Allah.. Kali ini penulis ingin menanggapi persoalan tentang nama Ruh yang sedang viral saat ini, pembahasan tentang nama Ruh ini membuat heboh masyarakat Dunia Maya khususnya dari kalangan Pesantren. Jadi sebenarnya apakah ada nama Ruh itu.? 

Baiklah, disini kami akan mengutip apa yang telah disampaikan oleh K.H Idrus Ramli dalam video yang di posting pada akun Youtube Renggo Pratama, dan nanti pada akhir tulisan ini akan kami cantumkan link videonya.

Fokus lagi pada pembahasan nama Ruh. Apakah ada nama Ruh itu? 

K.H Muhammad Idrus Ramli mengatakan bahwa nama ruh sebenarnya tidak ada, ini merupakan perkara baru.

"Ini memang fenomena baru, Tasawuf Indonesia dari dulu ini nggak ada, kita ngaji Tasawuf bertahun-tahun nggak pernah tau nama Ruh, ini baru baru aja" kata K.H Idrus Ramli 

Kemudian K.H Idrus Ramli berguyon dalam pengajian beliau dengan mengatakan bahwa kalau yang banyak bayaran nama Ruh nya bagus-bagus, sedangkan yang sedikit bayaran nama Ruhnya pendek-pendek, yang di sambut tawa oleh para hadirin.

"Dan katanya, kalau ingin tau nama harus bayar, nanti kalau bayarnya mahal, namanya bagus, kalau bayarnya murah-murah, namanya pendek-pendek, ini memang sedang di viralkan, dan nggak ada itu" lanjut Kiai Idrus Ramli

Dalam pengajiannya juga, Kiai Idrus Ramli mendoakan Ustazd yang sedang viral sekarang dalam permasalahan nama Ruh itu agar mendapatkan Hidayah, dan kembali kejalan yang benar seperti dulu.

"Ya mudah-mudahan segera mendapatkan Hidayah, kembali kejalan yang benar seperti dulu" lanjut Kiai Idrus Ramli

Itulah tanggapan K.H Muhammad Idrus Ramli mengenai Nama Ruh, untuk selengkapnya bisa anda lihat pada link video ini : Apakan ada Nama Ruh? 

Post a Comment for "Tanggapan K.H Idrus Ramli Tentang Nama Ruh"